Peresmian Masjid Lippo Cikarang

Pada Senin, 14 Mei 2018, Lippo Cikarang meresmikan Masjid di Kluster Taman Lembah Hijau, Lippo
Cikarang. Acara dihadiri oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama Eman Suryaman, Kepala BPN
Kabupaten Bekasi Deny Santo, Sekretaris Komisi 3 DPRD Kabupaten Bekasi Cecep Noor, Komandan
Kodim 0509/ Kabupaten Bekasi Letkol Arh Henri Yudi Setiawan, Camat Cikarang Selatan Sopian Hadi,
CEO Kemang Village Reza Jaswin Khatab, Direktur Komunikasi Lippo Group Danang Kemayan Jati,
Direktur Operasional PT Lippo Cikarang Tbk Ju Kian Salim, dan Ketua Yayasan Masjid Lippo Group
Teguh Pujowigoro. Tak lupa turut hadir karyawan Lippo Cikarang dan tentunya warga Lippo Cikarang.

“Kami sebagai pengembang kawasan Lippo Cikarang urban-development berupaya memfasilitasi
dengan yang terbaik bagi masyarakat khususnya di Lippo Cikarang,” ujar Toto Bartholomeus, selaku
Chief Executive Officer (CEO) PT. Lippo Cikarang, Tbk.

Proses pembangunan dimulai 31 Januari 2017 dan dibangun di atas lahan seluas 3.500 meter persegi
ini, Masjid Lippo Cikarang menerapkan konsep arsitektur modern dan ramah lingkungan. Masjid
terbagi menjadi dua bagian, yaitu outdoor dan indoor yang dapat menampung sekitar 900 jamaah.
Dengan didirikan Masjid baru yang dapat menampung lebih banyak Jamaah, diharapkan warga dapat
dengan nyaman menjalani ibadah terutama dalam menjalani ibadah puasa dan nantinya akan
merayakan hari raya Idul Fitri.